Minggu, 29 April 2012

Tersenyumlah Kembali

Termangu di tepian hati
Sendiri menjalin kisah nan sepi
Menatap nanar wajah tiada berseri
Redup seiring cinta yg telah pergi

Ku sapa dia dlm hampa
Ku raba dia dlm gelap yg menggulita
Duka seakan enggan beranjak darinya
Merajam lara yg kian mendera

Engkau bidadariku
Engkau belahan jiwaku
Sudahlah lupakan semua masa lalumu
Sambutlah aku dgn cintamu

Tersenyumlah kembali
Maknai hadirku disini
Menemani hari"mu yg sepi
Hingga lukamu nanti kan terobati

By: Arie Kunti

Tidak ada komentar:

Posting Komentar